• Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Media Siber
Senin, Oktober 2, 2023
Lingkar News
No Result
View All Result
  • Home
  • Politik
  • Regional
    • Jateng
    • Jatim
    • Jabar
    • Jogja
  • Artikel
  • Resep
  • Lingkar TV
  • Koran Lingkar
Lingkar News
  • Home
  • Politik
  • Regional
    • Jateng
    • Jatim
    • Jabar
    • Jogja
  • Artikel
  • Resep
  • Lingkar TV
  • Koran Lingkar
No Result
View All Result
Lingkar News
No Result
View All Result
Home Politik

Bahas Cawapres, Prabowo dan Cak Imin Berunding Selama 3 Jam

Admin by Admin
10-Jul-2023 07:05
in Politik, Highlight, Nasional
Bahas Cawapres, Prabowo dan Cak Imin Berunding Selama 3 Jam

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kanan) saat melangsungkan pertemuan tertutup dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (kiri), Jakarta, Minggu (9/7/2023).

343
VIEWS
WhatsappFacebookTwitter

Jakarta, LINGKAR.NEWS– Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan bahwa partainya masih berunding dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) hingga saat ini terkait dengan bakal calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampinginya sebab akan menjadi keputusan besar bagi negara dan bangsa.

“Jadi, ini keputusan besar bagi negara dan bangsa kita. Untuk cawapres, tetap kami rundingkan dengan saksama. Kami ini mau mendapat sesuatu yang benar-benar tepat,” kata Prabowo di kompleks Widya Chandra, Jakarta, Minggu.

Prabowo menyampaikan hal itu seusai melangsungkan pertemuan secara tertutup dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar selama 3 jam untuk bersilaturahmi dan berdiskusi.

BERITATERKAIT

Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. (Dok. Laman resmi DPR RI/Lingkar.news)

Gerindra Beri Respons Soal PDIP Tutup Peluang Duet Prabowo-Ganjar

2 Oktober 2023
Wacana Pilpres 2024 Hanya 2 Poros, Cak Imin Akui Tak Gentar

Wacana Pilpres 2024 Hanya 2 Poros, Cak Imin Akui Tak Gentar

2 Oktober 2023

Menteri Pertahanan (Menhan) RI itu menilai permasalahan bangsa Indonesia bukanlah permasalahan yang sepele sehingga perlu perundingan secara saksama demi beroleh keputusan yang tepat.

Ditekankan pula bahwa keputusan terkait dengan cawapres tidak akan diambil secara gegabah dan sembrono, tetapi akan diambil berdasarkan keputusan yang demokratis.

“Ini proses yang harus dijalankan dengan demokrasi, ada pimpinan parpol, mereka ‘kan mewakili konstituen yang besar, termasuk saya mewakili konstituen yang besar. Kami harus tenang, arif, tidak boleh gegabah, sembrono. Kami jalankan dengan baik, kami diskusikan dan buka hubungan baik dengan siapa pun,” tuturnya.

Ia juga menegaskan bahwa PKB selaku rekan koalisi Partai Gerindra akan diikutsertakan dalam penentuan bakal cawapres yang nantinya dimajukan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) pada Pilpres 2024.

“Mereka (PKB) dukung saya sebagai capres, ya, mereka sangat akan menentukan siapa wapres ‘kan begitu,” kata dia.

Di awal, Muhaimin menjelaskan bahwa kedatangan Prabowo itu dalam rangka menyambut kepulangannya dari Tanah Suci usai menunaikan ibadah haji, di samping bersilaturahmi dan berdiskusi.

“Pak Prabowo akan bersilaturahmi menyambut kedatangan saya dari haji. Alhamdulillah, hari ini beliau datang,” ujar Muhaimin.

Sesuai dengan jadwal KPU, pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden mulai 19 Oktober 2023 hingga 25 November 2023.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu (UU Pemilu) pasangan calon presiden/wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Saat ini ada 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden/wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. Bisa juga pasangan calon diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara. (ARA – LINGKAR.NEWS)

Tags: Cak IminGerindraMuhaimin IskandarPKBPrabowoPrabowo Subianto

Berita Terkait

Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. (Dok. Laman resmi DPR RI/Lingkar.news)
Politik

Gerindra Beri Respons Soal PDIP Tutup Peluang Duet Prabowo-Ganjar

by Ulfa Puspa
2 Oktober 2023

JAKARTA – Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengaku menghormati sikap PDI Perjuangan soal tertutupnya peluang antara Prabowo Subianto...

Read more
Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia. (Antara/Lingkar.news)

Klarifikasi Konflik Rempang, Menteri Bahlil sebut Ada Miskomunikasi dengan Warga

2 Oktober 2023
Wacana Pilpres 2024 Hanya 2 Poros, Cak Imin Akui Tak Gentar

Wacana Pilpres 2024 Hanya 2 Poros, Cak Imin Akui Tak Gentar

2 Oktober 2023
Mahfud MD Minta Usut Tuntas Temuan 12 Senjata Api di Rumah Mentan

Mahfud MD Minta Usut Tuntas Temuan 12 Senjata Api di Rumah Mentan

2 Oktober 2023
Ketua DPP PDIP Bidang Politik dan Keamanan, Puan Maharani. (Antara/Lingkar.news)

Targetkan Kenaikan Suara, Puan Maharani Minta Kader PDIP Tetap Solid

30 September 2023

Trending

BKPP Pati Sebut Ijazah THL Banyak yang Tak Sesuai Kualifikasi, Kok Bisa?
Jateng

BKPP Pati Sebut Ijazah THL Banyak yang Tak Sesuai Kualifikasi, Kok Bisa?

by Shinta Kusuma
30 September 2023

PATI, Lingkar.news – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati tahun ini tidak membuka formasi tenaga teknis pada penerimaan Pegawai...

Resep ayam kecap pedas manis sederhana ala rumahan

Resep ayam kecap pedas manis sederhana ala rumahan

13 April 2023
IKPM Gontor Cabang Karawang Gelar Khataman Qur’an Bareng Alumni dan Walisantri Regional Purwasuka

IKPM Gontor Cabang Karawang Gelar Khataman Qur’an Bareng Alumni dan Walisantri Regional Purwasuka

26 September 2023
Resep seblak kuah pedas sederhana enak tanpa mie

Resep seblak kuah pedas sederhana enak tanpa mie

10 April 2023
Resep Garang Asem Ayam Tanpa Daun dan Belimbing Wuluh

Resep Garang Asem Ayam Tanpa Daun dan Belimbing Wuluh

10 Mei 2023

Post Terbaru

Darurat Kekeringan, 474 Tangki Air Bersih Disalurkan di Boyolali
Jateng

Darurat Kekeringan, 474 Tangki Air Bersih Disalurkan di Boyolali

by Shinta Kusuma
2 Oktober 2023

BOYOLALI, Lingkar.news - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, telah menyalurkan bantuan air bersih sebanyak 474 tangki...

Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. (Dok. Laman resmi DPR RI/Lingkar.news)

Gerindra Beri Respons Soal PDIP Tutup Peluang Duet Prabowo-Ganjar

2 Oktober 2023
DAPAT HADIAH: Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro memberikan piagam kepada Alif Gempar Pranada yang berhasil menggagalkan pencurian motor. (Antara/Lingkar.news)

Gagalkan Upaya Curanmor, Pemuda di Bogor Dihadiahi Umroh dan HP

2 Oktober 2023
Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia. (Antara/Lingkar.news)

Klarifikasi Konflik Rempang, Menteri Bahlil sebut Ada Miskomunikasi dengan Warga

2 Oktober 2023
Facebook Instagram Youtube RSS
Lingkar News

Lingkar News adalah web resmi dari Lingkar Media Group Network Meliputi Lingkar TV Lingkar Jateng, Lingkar Jatim, Lingkar Jogja dan Lingkar Jabar

Media Network Kami :

  • Lingkar Jateng
  • Lingkar Jabar
  • Lingkar Jatim
  • Lingkar Jogja
  • Tentang Kami
  • Disclaimer
  • Kebijakan Privasi
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak Developer

© 2022 Lingkar News Mendalam dan Terpercaya

No Result
View All Result
  • Home
  • Lingkar Network
    • Lingkar Jateng
    • Lingkar Jatim
    • Lingkar Jogja
    • Lingkar Jabar
  • Politik
  • Gaya Hidup
  • Koran Digital
  • Lingkar TV
  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

© 2022 Lingkar News Mendalam dan Terpercaya