Mengulik Lemon Zest, Kulit Lemon yang Bisa Jadi Bahan Masakan

Mengulik Lemon Zest, Kulit Lemon yang Bisa Jadi Bahan Masakan

ILUSTRASI: Lemon Zest. (Canva/Lingkar.news)

Lingkar.news – Sebagian besar orang pasti sudah tahu bahwa lemon memiliki banyak khasiat untuk kesehatan. Apalagi, banyak orang yang mengonsumsi air perasan lemon untuk mendapatkan manfaat buahnya.

Selain buah lemon, ternyata kulit lemon juga mempunyai manfaat, lho. Lalu, apa itu Lemon Zest?.

Lemon Zest adalah hasil parutan dari bagian terluar kulit lemon. Dilansir dari laman All Recipes, lemon zest adalah lapisan terluar dari kulit lemon, yang dikenal dengan sebutan flavedo. Lapisan ini mengandung minyak alami yang beraroma, yang bisa digunakan sebagai bahan masakan.

Harus Selektif, Ini Tips Konsumsi Fusion Food

Berikut ini cara memarut kulit lemon dengan mudah agar mendapat lemon zest, yang  telah dirangkum untukmu.

1. Menggunakan parutan

Cara sederhana memarut kulit lemon yakni dengan menggunakan parutan. Cukup gerakan lemon di sepanjang lubang parutan dengan gerakan ke bawah. Sesekali putar buah agar terhindari kulit lemon berwarna putih.

2. Menggunakan zester lemon

Zester lemon adalah alat yang dirancang khusus untuk mengambil zest dari lemon. Alat ini berbentuk seperti garpu dengan beberapa lubang yang berukuran kecil, sehingga memungkinkan untuk mengambil zest dengan mudah dan cepat.

3. Menggunakan pisau

Pisau dapat digunakan untuk mengambil zest dari lemon. Caranya, potong bagian kulit lemon dengan pisau dan sedikit ditekan, sehingga kulit halus akan terpisah dari bagian dalam lemon.

Ketika memarut lemon untuk mendapatkan lemon zest, pastikan kamu tidak memarut bagian putihnya.

Bagian putih itulah penyebab kenapa lemon zest terasa pahit, bahkan bagian ini bisa merusak warna lemon zest.

Kegunaan Lemon Zest

Lemon Zest mempunyai beberapa fungsi dalam masakan, di antaranya memberi rasa asam ringan, memberi aroma pada masakan, dan memberi warna pada hidangan.

Mengutip Bon Appetit, zest dapat digunakan sebagai pelengkap pasta ala Italia. Dalam penggunaannya, zest biasanya ditambahkan pada proses akhir memasak. Hal ini dilakukan agar warna tetap cerah.

Kamu juga bisa menambahkan lemon zest ke dalam masakan makanan laut, makanan yang dipanggang, atau yang digoreng.

Daripada menggunakan perasan air lemon, menggunakan lemon zest membuat rasa lemon terasa ringan dan tidak merusak rasa bumbu yang lain. (Lingkar Network | Shinta – Lingkar.news)

Exit mobile version