Tak Sekedar untuk Ngaca, Ternyata Ini Alasan Adanya Cermin di Dalam Lift

Tak-Sekedar-untuk-Ngaca,-Ternyata-Ini-Alasan-Adanya-Cermin-di-Dalam-Lift

Ilustrasi lift. (Macrovector from Freepik/Lingkar.news)

Lingkar.news – Lift pertama kali ditemukan oleh Archimedes pada abad ke-3 SM dan kemudian dikembangkan oleh Elisha Otis pada abad ke-19.

Salah satu fitur yang sering kali ditemukan dalam sebuah lift adalah cermin. Ternyata, banyak orang bertanya-tanya mengapa di dalam lift terdapat cermin.

Keberadaan cermin dalam lift tentunya berfungsi lebih dari sekadar memastikan bahwa penampilan kita tetap rapi.

Menggunakan lift merupakan sebuah tantangan bagi pengidap claustrophobia. Maka dari itu, di dalam lift dipasangi cermin untuk mengatasi hal tersebut.

Cermin juga akan membuat lift terlihat lebih luas. Sehingga mendukung orang dengan claustrophobia mengatasi ketakutannya.

Cermin dalam lift pun memungkinkan pencegahan pelanggaran tertentu, seperti pencopetan, pelecehan seksual, dan lainnya. Karena, seseorang bisa melihat apa yang dilakukan oleh orang lain melalui cermin tersebut.

Apakah Claustrophobia?

Claustrophobia adalah rasa takut atau cemas yang berlebihan terhadap ruangan sempit dan tertutup.

Gejala klaustrofobia dapat muncul ketika penderitanya berada di dalam ruang sempit dan tertutup, seperti terowongan, elevator, gudang bawah tanah, atau alat pemeriksaan MRI.

Beberapa kejadian traumatis yang dapat menyebabkan klaustrofobia adalah terjebak di ruang sempit dan tertutup dalam waktu yang lama, mengalami turbulensi parah di pesawat terbang.

Selain itu, dihukum dengan dikunci di ruang sempit, seperti toilet atau terkunci di dalam ruang sempit, seperti lemari, dalam waktu yang lama.

Sejarah Singkat Lift

Lift pertama kali digunakan pada abad ke-19 untuk membantu orang untuk berpindah dari satu lantai ke lantai lain dalam gedung-gedung tinggi.

Pada awalnya, elevator hanya digunakan oleh orang kaya dan pengusaha karena harganya yang mahal.

Namun, dengan perkembangan teknologi, harga elevator menjadi lebih terjangkau dan akhirnya banyak digunakan oleh masyarakat umum.

Jadi, cermin dalam lift memiliki beberapa manfaat seperti memberikan tampilan yang lebih besar dan lebih luas, membantu orang untuk memastikan bahwa pakaian mereka terlihat baik, membantu mengimbangi rasa sesak dalam lift, dan membantu membuat lift terlihat lebih luas dan lebih indah. (Lingkar Network | Lingkar.news)

Exit mobile version