Lingkar.news – Kerupuk kulit Biawak mungkin terdengar seperti makanan yang tidak biasa bagi sebagian orang. Bahkan sebagian besar orang menyebutnya kuliner ekstrem. Tapi siapa sangka, rasanya bikin ketagihan.
Bagi pecinta kuliner ekstrem, kerupuk kulit Biawak merupakan salah satu hidangan yang sangat dinantikan. Kerupuk kulit Biawak merupakan kuliner ekstrem yang sangat populer di Indonesia, terutama di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Kerupuk Kulit Biawak terkenal karena kelezatannya yang unik dan teksturnya yang renyah.
Salah satu penjaja kuliner ekstrem ini adalah warung yang berada di pojokan By Pass Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Di sini, kita bisa menikmati gurihnya keripik kulit yang lain dari yang biasa kita temukan di swalayan-swalayan.
Titus, sang penjual mengatakan, makanan ini dibuat dari kulit biawak yang telah diolah dengan cara yang unik. Proses pembuatan kerupuk ini membutuhkan keterampilan dan ketelitian yang tinggi, sehingga tidak heran jika harga dari kerupuk kulit biawak ini lumayan tinggi.
“Satu bungkusnya saya jual Rp 7 ribu. Tapi sebandinglah dengan rasanya,” ujarnya kepada Koran Lingkar.
Titus menambahkan, salah satu hal yang membuat kerupuk kulit biawak begitu istimewa adalah rasa gurih dan renyahnya yang sulit untuk dilupakan.
“Makanan ini juga memiliki kandungan protein yang tinggi, sehingga sangat cocok untuk dikonsumsi sebagai camilan sehat,” bebernya.
Meskipun tergolong sebagai kuliner ekstrem, namun kerupuk kulit biawak memiliki banyak penggemar setia yang selalu menantikan kehadirannya di berbagai acara kuliner.
“Tidak hanya nikmat untuk disantap, kerupuk kulit biawak juga memiliki manfaat bagi kesehatan yang tidak bisa diabaikan,” terang Titus.
Selain itu, kulit biawak mengandung kolagen alami yang baik untuk kesehatan kulit. Sehingga konsumsi kerupuk kulit biawak secara teratur dapat membantu menjaga kesehatan kulit.
“Makanan ini juga mengandung zat besi dan kalsium yang baik untuk menjaga kesehatan tulang,” lanjutnya.
Salah satu pelanggan kuliner ekstrem ini, Totok mengaku bahwa kerupuk kulit Biawak punya rasa unik tersendiri.
“Saya pelanggan di sini, krupuknya enak dan renyah. Tetapi jangan sampai kelezatan makanan ini membuat kita lupa akan pentingnya menjaga keberlangsungan hidup dari hewan yang menjadi bahan baku pembuatannya,” pesannya.
Sebagai konsumen yang cerdas, Totok ingin selalu memastikan bahwa produk yang dibeli berasal dari sumber yang legal dan berkelanjutan.
Kuliner ekstrem memang selalu menawarkan pengalaman yang berbeda dan tak terlupakan. Kerupuk kulit biawak adalah salah satu contoh makanan ekstrem yang patut untuk dicoba. (Lingkar Network | Hanafi – Lingkar.news)