Ketua DPRD Jepara Gus Haiz Pastikan Stok Kepokmas Aman selama Ramadhan

Ketua DPRD Jepara Gus Haiz Pastikan Stok Kepokmas Aman selama Ramadhan

MONITORING: Ketua DPRD Jepara, Haizul Ma'arif (baju putih) saat melakukan monitoring di Pasar Jepara 2, Jawa Tengah. (Tomi Budianto/Lingkar.news)

JEPARA, Lingkar.news Ketua DPRD Jepara Haizul Ma’arif bersama jajaran Forkopimda, melakukan monitoring di sejumlah tempat untuk memastikan stok kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas) selama Ramadhan aman. Kegiatan monitoring tersebut diselenggarakan di Pasar Jepara 2, SPBU Mulyoharjo, dan SPBE Mulyoharjo, Jepara, Jawa Tengah, pada Selasa, 21 Maret 2023.

Dari hasil monitoring di Pasar Jepara 2, Ketua DPRD Jepara Haizul Ma’arif menyampaikan bahwa harga kepokmas relatif stabil, kenaikan harga terjadi di beberapa barang saja. Seperti telur yang mengalami kenaikan Rp 3 ribu hingga Rp 5 ribu.

“Telur naik sekitar Rp 3 ribu hingga Rp 5 ribu. Kalau untuk beras, daging, dan yang lainnya relatif stabil,” kata Gus Haiz, sapaan akrab Ketua DPRD Jepara.

Lebih lanjut, Gus Haiz mengatakan bahwa, berdasarkan laporan dari Disperindag Jepara untuk stok kepokmas selama Ramadhan dipastikan aman. Selanjutnya, untuk ketersediaan BBM subsidi dan LPG 3 kilogram di Kabupaten Jepara juga bisa dipastikan aman.

Ketua DPRD Jepara Gus Haiz Minta Jalan Rusak Mayong-Pancur Segera Dilakukan Perbaikan

“Untuk stok kepokmas dipastikan aman sampai di Idul Fitri ini. BBM juga aman tidak ada pengurangan. Kalau LPG 3 kilogram kita dapat tambahan kuota dari Pertamina sebanyak 35 ribu tabung,” jelasnya.

Selanjutnya, Gus Haiz pun berpesan kepada masyarakat untuk tidak perlu khawatir mengenai ketersediaan kepokmas di Kabupaten Jepara. Pasalnya, pemerintah senantiasa memantau untuk memastikan bahwa stok dan harga aman.

“Kita berharap masyarakat tidak risau. Bagi pedagang, jangan sampai menimbun barang kepokmas, apalagi sampai menaikkan harga di luar kewajaran. Pasti kita akan pantau terus,” tegasnya.

Ketua DPRD Jepara Gus Haiz Tekankan Pembangunan Infrastruktur Tahun 2024

Sementara itu, Kabag Perekonomian Setda Siti Nurjanah melalui Kasubbag Sumber Daya Alam Heru Sutamaji, saat dikonfirmasi terkait penambahan kuota LPG 3 kilogram, menuturkan bahwa Kabupaten Jepara mendapatkan jatah 32.165 metrik ton atau 10.721.666 tabung. Hingga Februari 2023 lalu, realisasinya baru 1.817.430 tabung.

“Untuk tabung gas, kita pastikan aman selama Ramadhan, termasuk di kepulauan Karimunjawa. Sebetulnya, kita mengajukan tambahan kuota tidak hanya di bulan Ramadhan saja,” ujar Heru.

Ia menyebutkan, alokasi reguler pada Maret 2023 sebanyak 971.710. Sedangkan alokasi April 2023 sebanyak 1.010.578 (alokasi reguler ditambah kuota fakultatif 4 persen). (Lingkar Network | Tomi Budianto – Koran Lingkar)

Exit mobile version