17 Kepoktan Diberi Bantuan Alsintan, Bupati Demak: Harus Dimanfaatkan dengan Baik

POTRET: Sejumlah alat mesin pertanian yang diberikan kepada 17 kelompok tani di Kabupaten Demak. (M. Burhanuddin Aslam/Lingkar.news)

POTRET: Sejumlah alat mesin pertanian yang diberikan kepada 17 kelompok tani di Kabupaten Demak. (M. Burhanuddin Aslam/Lingkar.news)

DEMAK, Lingkar.news Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Demak melalui Dinas Pertanian (Dinpertan) Kabupaten Demak menyalurkan puluhan bantuan alat mesin pertanian (alsintan) kepada 17 kelompok tani.

Bantuan alsintan 3 combine harvester, 13 traktor dan 4 cultivator itu diserahkan oleh Bupati Demak Eisti’anah yang didampingi Kepala Dinpertan Demak, Agus Herawan.

Bupati Demak Eistianah mengatakan bantuan tersebut merupakan wujud komitmen pemerintah dalam mendorong produktivias para petani di wilayah Kabupaten Demak. 

“Sebagai bentuk perhatian pemkab kepada petani agar produktivitas mereka dalam bertani lebih meningkat,” ujarnya, belum lama ini. 

Pihaknya berharap bantuan alsintan dapat dimanfaatkan petani dengan sebaik-baiknya untuk membantu kegiatan bertani.

“Semoga dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya,” ucapnya. 

Senada, Kepala Dinpertan Demak, Agus Herawan, menyampaikan bantuan alsintan tersebut untuk meningkatkan semangat para petani dalam mengolah lahan pertanian. 

“Ada 20 alsintan. Ini untuk memacu semangat bagi para petani di Kabupaten Demak,” kata Agus. 

Selain itu, dengan adanya bantuan tersebut para petani bisa lebih mudah dan cepat dalam mengolah lahannya. 

“Seperti diberikan combine harvester yang bisa mempercepat kerja saat panen, sehingga lahan bisa cepat di buat untuk musim tanam berikutnya. Bantuan ini juga untuk menambah kesejahteraan petani. Karena ada traktor sehingga bisa lebih cepat, tidak usah nunggu traktor miliknya orang lain. Kalau pun punya combine langsung bisa panen tanpa mendatangkan combine-nya orang lain,” terangnya. (Lingkar Network | M. Burhanuddin Aslam – Lingkar.news)

Exit mobile version